Senin, November 14, 2011

Wedding Bouquet


Memilih flower bouquet untuk pernikahan sering di anggap sepele, tapi justru detail-detail kecil itulah yang membuat penampilan sang mempelai terlihat semakin manisss ^^D
dalam memilih flower bouquet gak boleh sembarangan, karena bisa-bisa bukan mempercantik penampilan tetapi malah membuat norak T.T""

Flower bouquet ada bermacam-macam jenis, ada yang digemgam (hand bouquet) atau disandarkan di lengan (arm bouquet/side boquet) atau ada juga yg digantung di pergelangan tangan yang sering disebut kissing ball (soalnya flower bouquet-nya dibentuk melingkar kayak bola :)). 

Wrist Bouquet adalah karangan bunga yang dibentuk gelang agar dapat digunakan di pergelangan tangan. buket bunga ini lebih simpel jika dibandingkan dengan yang lain, karena si-mempelai bisa bebas mengenakan tangannya untuk berbagai keperluan kayak bersalaman dengan tamu. mempelai juga gak merasa capek musti membawa buket bunga kemana2 selama pesta pernikahan :-D.

Jika ingin terlihat berbeda, ada baiknya membentuk flower bouquet menjadi kipas (fan bouquet). Dengan menempatkan karangan bunga diantara kipas yang dihias dengan renda atau pita, terlihan vintage dan elegan^^). Sempurna untuk pengantin yang menginginkan suatu gaya yang berbeda, kayaknya aq nge-fans ama yang satu ini deh, soalnya beda ama yang lain hohoho ......  atau menata bunga di keranjang kecil (basket boquet) dengan menyusun karangan bunga di sebuah keranjang hias yang dihiasi pita-pita, biasanya buket bunga seperti ini digunakan pada pesta pernikahan yang bertema garden party ^^).

   
untuk lebih jelasnya lihat des gambar macam2 flower bouquet inih ::^^



Kissing Ball Flower Bouquet



Hand Bouquet




Arm Bouquet



Fan Bouquet




Basket Bouquet
 




Wrist Bouquet





selamat memilihhh











Tidak ada komentar:

Posting Komentar